Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Arga Makmur Kelas 1B   Click to listen highlighted text! Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Arga Makmur Kelas 1B Powered By GSpeech

Seputar Peradilan

Sosialisasi Nasional Anti KGSP (Korupsi, Gratifikasi, Suap, dan Pungli), PTA Bengkulu Gandeng KPK dan Dirjen Badilag, Sekaligus Launching Mars PTA 

 Jumat, 27 Agustus 2021 pukul 09.00 bertempat di Media Center  Pengadilan Pengadilan Agama Arga Makmur, mengikuti sosialisasi Anti KGSP (Korupsi, Gratifikasi, Suap, dan Pungli) di Peradilan Agama Demi Terwujudnya Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) secara daring melalui aplikasi zoom meeting dan live streaming youtube bersama Direktur Jendral Badan Peradilan Agama Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H dan Group Head Direktorat Gratifikasi dan Pelayanan Publik KPK, Sugiarto sebagai narasumber.

20210827 Sosialisasi KGSP 2

Selain dihadiri oleh pegawai PA Arga Makmur dan PA se-Wilayah PTA Bengkulu, acara ini juga dihadiri oleh Pengadilan Tinggi Agama dan Pengadilan Agama se-Indonesia, serta dosen dari beberapa Perguruan Tinggi di Indonesia.

Sosialisasi ini dimulai dengan sekapur sirih oleh ketua PTA Bengkulu, Dr. H. Insyafli, M.H.I dan kemudian dibuka secara resmi oleh Dirjen Badilag, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan sosialisasi Anti KGSP (Korupsi, Gratifikasi, Suap dan Pungli) yang diadakan oleh PTA Bengkulu karena memberikan informasi yang sangat bermanfaat dalam mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Beliau juga menyampaikan akan mengadakan acara serupa untuk seluruh peradilan agama yang diusulkan WBK. Dalam kesempatan ini, beliau juga me-launching lagu mars PTA Bengkulu yang merupakan karya Tim IT PTA Bengkulu, sebagai icon dilaksanakannya Pembangunan Zona Integritas di Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu.

20210827 Sosialisasi KGSP 1

“Bismillahirrohmanirrohim, dengan ini saya me-launching mars PTA Bengkulu. Semoga syair dalam mars PTA Bengkulu ini menggugah hati teman-teman wilayah PTA Bengkulu untuk berinovasi, berkreativitas, dan membawa kemajuan di Wilayah PTA Bengkulu” Demikian disampaikan Dirjen Badilag. Setelah itu, official lyrics mars PTA Bengkulu ditayangkan secara live dengan disaksikan seluruh peserta sosialisasi.

Masuk ke acara inti, narasumber memaparkan tentang beberapa hal mengenai korupsi. “Korupsi adalah musuh kita bersama. Korupsi terjadi karena cinta materi. Oleh karena itu, mencegah korupsi harus dari akarnya. Kunci dari pecegahan korupsi yaitu jujur, peduli, mandiri, disiplin, tanggungjawab, kerja keras, sederhana, berani, dan adil” Ungkap Sugiarto.

20210827 Sosialisasi KGSP 320210827 Sosialisasi KGSP 4

Diharapkan sosialisasi ini dapat memberikan manfaat dan menambah wawasan tentang upaya pengendalian diri dan pencegahan agar kita tidak melakukan korupsi, sehingga pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani dapat terwujud.

Click to listen highlighted text! Powered By GSpeech